RUMBIA, BP – Imigrasi Kelas III Non TPI Baubau kembali bentuk Tim Pengawasan Orang Asing (Tim Pora) tingkat Kecamatan di Pulau Kabaena Tahun 2020 pada Selasa (25/02) lalu.
Kepala Subseksi Teknologi Informasi, Intelijen, dan Penindakan Keimigrasian Ridho Aprizal Zawawi AMd Im SH mengatakan pulau Kabaena merupakan daerah istimewa dibandingkan daerah lain di Indonesia.
Bagaimana tidak, hanya di Kabupaten Bombana Tim Poranya dibentuk oleh dua Kantor Imigrasi berbeda, yakni Tim Pora tingkat Kabupaten Bombana dibentuk oleh Kantor Imigrasi Kendari terkhusus di Pulau Kabaena, sedangkan Tim Pora tingkat Kecamatan dibentuk oleh Kantor Imigrasi Baubau.
Kata Ridho, hingga kini Kantor Imigrasi (Kanim) Kelas III Non TPI Baubau telah membentuk enam Tim Pora, terdiri dari lima Tim Pora tingkat Kabupaten dan satu tingkat Kecamatan.
Menurut dia, Tim Pora dibentuk sebagai wadah komunikasi antar instansi terkait guna membangun koordinasi yang baik dengan Warga Negara Asing (WNA) diwilayah kerjanya masing-masing.
” Rapat Tim Pora tingkat Kecamatan tujuannya untuk membentuk wadah koordinasi antar lembaga atau instansi,” ungkap dia melalui rilisnya.
Bukan hanya itu, dibentuknya Tim Pora guna mengoptimalkan pelaporan mengenai keberadaan dan kegiatan orang asing tingkat kecamatan khususnya di Pulau Kabaena.
Sementara itu, Sekretaris Camat (Sekcam) Kabaena Ajuprianta mengatakan, pihaknya menyambut baik kedatangan WNA di wilayah kerjanya. Sebab, menurut dia, kedatangan WNA bisa mempengaruhi perputaran ekonomi.
Meski demikian, tentunya semua itu perlu dipertimbangkan, karena pihaknya tidak serta merta mengabaikan penegakan hukum yang telah ada di Indonesia.
Sehingga, ia berharap dengan dibentuknya Tim Pora tingkat Kecamatan di Pulau Kabaena semua instansi terkait bisa saling koordinasi.
” Saya berharap kita bisa saling berkoordinasi terkait keberadaan dan kegiatan orang asing,” tuturnya.
Perlu diketahui, perdana, Kantor Imigrasi Kelas III Non TPI Baubau untuk yang pertama kalinya membentuk Tim Pora di Tingkat Kecamatan.
Sebelumnya Tim Pora yang telah dibentuk yakni Tim Pora Kota Baubau ditahun 2016, Tim Pora Kabupaten Muna ditahun 2016, Tim Pora Kabupaten Buton ditahun 2016, Tim Pora Kabupaten Buton Utara tahun 2019, Tim Pora Kabupaten Buton Tengah tahun 2019, Tim Pora Tingkat Kecamatan di Pulau Kabaena tahun 2020.
Peliput: Asmaddin