WhatsApp Image 2022 08 14 at 12.33.04

Peliput: Hengki TA

BUTON, BP – Dalam rangka merayakan Milda ke-XII, Komunitas Pencinta Alam (KPA) Tarsius Kapontori melakukan berbagai kegiatan, mulai dari Camping bersama dan Susur Muara, hingga Penanaman pohon Mangrove.

Pada kesempatan itu, diawali dengan melakukan penanaman mangrove secara bersama-sama di pesisir Teluk Kapontori, Kelurahan Watumotobe, Kecamatan Kapontori, Kabupaten Buton, dengan jumlah bibit mangrove yang ditanam sebanyak kurang lebih 100 bibit.

WhatsApp Image 2022 08 14 at 12.33.04

Selanjutnya, para peserta menuju perahu yang telah disiapkan untuk menuju ke lokasi Camping di pantai Waokora, Kelurahan Watumotobe.

Ketua KPA Tarsius Kapontori, Rusdin melalui rilisnya mengatakan, peringatan Milad ke XII KPA Tarsius Kapontori ini, sekaligus untuk memperingati Hari Konservasi Alam Nasional yang jatuh pada 10 Agustus 2022. Bertujuan, untuk menumbuhkan keasadaran masyarakat secara luas akan pentingnya menjaga kelestarian ekosistem bakau di pesisir.

“Dengan ini juga, untuk membagun silaturahmi yang erat dengan sesama pegiat konservasi baik di institusi seperti BKSDA hingga komunitas lembaga pencinta alam,” ungkapnya.

baca juga: 10 Muharam, Pemda Buton Gelar Tradisi Islam “Pakandeana Ana-Ana Maelu”

Untuk diketahui, kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari, mulai tanggal 13-14 Agustus 2022 kemarin, juga dihadiri oleh beberapa lembaga, seperti instansi BKSDA SKW 1 Sulawesi Tenggara, Karang Taruna Watumotobe dan beberapa perwakilan KPA, hingga Mahasiswa Pencinta Alam yang ada di Kota Baubau dan Kabupaten Buton.(*)

Visited 1 times, 1 visit(s) today

By admin