Banyak Memberi Manfaat Kepada Masyarakat, Generasi Muda Terpanggil Untuk Menjadi TNI
Peliput: M Prasetio – Editor: La Ode Adrian
PASARWAJO, BP – Kodim 1413/Buton membangun fasilitas infastruktur di Desa Labuan Diri Kecamatan Siontapina Kabupaten Buton, dalam kegiatan Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke-98 sebagai desa binaan.
Dalam kegiatan tersebut, masyarakat juga mendapatkan berbagai macam manfaat, terutama keterampilan dalam ilmu pertukangan yang ikut langsung dalam pembangunan.
Salah satu warga yang terlibat langsung dalam pembangunan fasilitas MKCK La Ruli (40) mengatakan, pembangunan ini memang diikuti oleh beberapa masyarakat yang berprofesi tukang, namun dinilai hal ini merupakan nilai plus bagi Kodim 1413/Buton, yang memberikan ilmu pertukangan kepada masyarakat luas.
“Walau bukan tukang tapi kita ingin tahu bagaimana profesi tukang itu,” kata Ruli.
Selain itu kata dia, keterampilan yang didapatkan tersebut juga dapat menjadi awal bagi masyarakat untuk bergelut di dunia pertukangan pada kemudian hari.
“Insya allah kedepan dengan adanya TMMD ini kita sudah mempunyai tambahan ilmu, sukur-sukur ada pengetahuan di pertukangan,” tandasnya.
Dilain tempat, Desa Sumber Sari Kecamatan Siontapina Kabupaten Buton juga tidak luput dari kegiatan TMMD ke 98 oleh Kodim 1413/Buton sebagai desa binaan.
Bahkan masyarakat setempat menilai, kegitan TMMD ini mampu memupuk kembali rasa solidaritas dan gotong royong masyarakat. Salah satu Kepala Dusun Desa Sumber Sari Sugianto mengatakan, masyarakat sangat merespon baik kehadiran Kodim 1413/Buton yang membangun fasilitas desa, dimana dalam tiap kegiatan kerap dilukan bersama-sama yang melibatkan masyarakat setempat dan para anggota TNI.
“Karena tanpa adanya kerja sama semua, pihak progtam tersebut tidak akan berhasil,” kata Sugianto singkat.
Tambahnya, hasil dari pembangunan sarana prasarana untuk Desa Sumber Sari sendiri tentu diperuntukan dan memiliki manfaat utama untuk masyarakat. Dan menurut dia, hasil pembangunan tersebut tidak akan sama jika dikerjakan oleh masyarakat setempat dibandingkan dengan pengerjaan dari pihak swasta.
Selain melaksanakan Kegiatan TTMD, anggota Kodim 1413/Buton juga sempat mengeluarkan keterampilannya dengan mengadakan cukur gratis bagi anak-anak dengan model rambut ala TNI.
Alhasil, salah satu anak Desa Sumber Sari Raihan (10) mengatakan, dengan rambut barunya ia terpanggil dan terispirasi untuk menjadi anggota TNI, yang potongan rambutnya sama dengan para anggota TMMD dan terlihat gagah berani.
“Saya kelihatan lebih keren, ganteng dan rapi dengan gaya model rambut tentara. Dan nanti kalau besar, saya juga mau masuk tentara biar kayak om tentara yang serba bisa,” kata Raihan.
Saat cukur rambut gratis itu, anak-anak yang kebanyakan masih duduk di bangku SD datang mengantri untuk mendapatkan cukuran yang sama ala tentara.
Kegiatan TTMD ke 98 oleh Kodim 1413/Buton juga berimbas hingga ke SDN Siontapin, dimana halaman sekolah yang sebelumnya bergelombang, kini rata dan para siswa SDN Siontapin seakan memiliki lahan sekola baru, yang dapat dijadikan tempat bermain yang aman dan dapat melaksanakan kegiatan ekstrakulikuler yang nyaman.
Bahkan, salah seorang anak yang masih mengenakan seragam sekolah meminta izin kepada TNI agar dapat menikmati halaman sekolah yang baru dengan bermain bola bersama anak lainnya sesegera mungkin.
Sedangkan salah seorang tenaga pengajar SDN Siontapina La Sari mengatakan, dengan berubahnya halaman sekolah menjadi lebih baik maka tentu membawa dampak postif bagi para siswa, dimana para siswa dapat dengan leluasa bermain dan pihak sekolah sudah bisa melaksanakan kegiatan tambahan bagi siswa dihalaman sekolah.
“Terimakasih kepada TNI, anak-anak terlihat ceria dan gembira, dan sekolah kamipun terluhat lebih baik dari sebelumnya” katanya haru.(#)