BAUBAU, DURASITIMES.com – Pemerintah Kota Baubau mengimbau seluruh warga masyarakat di daerahnya, untuk tetap menjaga persatuan dan persaudaraan di antara sesama anak bangsa, untuk selalu bersama-sama menjaga kedamaian.
Imbauan itu disampaikan Wali Kota Baubau, Dr H AS Tamrin MH saat membawakan sambutan, acara sosialisasi peningkatan kesadaran masyarakat dalam mencegah terjadinya konflik di Kota Baubau, yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Wolio, Selasa (25/06/2019).
Komitmen Pemerintah Kota (Pemkot), untuk selalu menjaga perdamaian dengan melakukan sistem yang berjenjang, mulai dari Wali Kota, Camat, Lurah, hingga RT/RW, dengan memberikan pesan-pesan kedamaian.
“Bukan hanya Aparat maupun Pemerintah saja yang bekerja, akan tetapi kita juga membutuhkan kesadaran masyarakat,” ungkap AS Tamrin.
Sering terlihat, adanya konflik tidak bisa terkendali apabila sudah pecah dan membawa ego kelompok. Oleh sebab itu, dengan adanya kegiatan ini, peran Lura langsung ke masyarakat atau melalui RT/RW, untuk mencegah adanya konflik tersebut.
“Untuk saat ini kita masih damai, saya apresiasi Polres Baubau dan Kodim 1413 Buton, selalu sigap mengawal dan mencegah konflik yang meluas,” tuturnya.
Pada kegiatan tersebut, AS Tamrin didampingi Sekretaris Daerah Roni Mucthar, Asisten I Rahmat Tuta, juga dihadiri seluruh lurah Kecamatan Wolio. (Hengki TA)