BAUBAU, BP- PT Garuda kembali melirik Kota Baubau sebagai salah satu kota tujuan penerbangannya. Sebelumnya beberapa waktu lalu maskapai pernerbangan Garuda juga pernah beroperasi di Kota Baubau namun terhenti.
Walikota Baubau Dr HAS Tamrin MH saat di temui awak media di rumah jabatannya, Senin (20/01) mengatakan dirinya baru saja melakukan pertemuan antara pihak PT Garuda, Kepala Bandara Betoambari dan Kadis Perhubungan Kota Baubau. Ia mengaku gembira dengan rencana dibukanya kembali penerbangan maskapai PT Garuda di Baubau.
” Rencana ini sebenarnya sudah dari beberapa bulan lalu, cuman karena mungkin ada masalah di manajemen Garuda sehingga terhenti. Mungkin karena sudah suasananya kondusif, makanya mereka berkunjung lagi untuk membicarakan kemungkinan-kemungkinan pembukaan penerbangan,” kata AS tamrin.
Dikatakan dalam pertemuan itu selain selain menemui pihak PT Garuda juga turut hadir para penggiat Pramuwisata, yang dinilainya juga mampu mendorong wisatawan untuk datang ke kota Baubau. Itu merupakan bentuk Pemerintah Kota Baubau memberikan keyakinan bahwa, Pemerintah membuka akses baik untuk pihak Garuda dalam membuka jalur tambahan rute penerbangannya, Bandara untuk memperpanjang landas pacunya, termasuk para penggiat pariwisata yangg ingin mengembangkan potensi Pariwisata di Baubau.
” Dan pemerintah Kota tentu akan wellcome dan mendorong mendukung sepenuhnya itu,” ujarnya.
Pihak Garuda direncanakan akan beroperasi di Kota Baubau sekitar bulan Maret 2020. Sambil menunggu hal tersebut, ia menginginkan agar penggiat pariwisata juga mampu menyiapkan pelayanan kepada para wisatawan dengan sebaik-baiknya.
Selain itu ia berharap pula, dengan masuknya penerbangan Garuda di Kota masyarakat dapat menerima dengan baik, serta para pelaku UKM mampu menyiapkan cinderamata yang berkualitas, sehingga mampu meningkatkan ekonomi masyarakat Kota Baubau.
Sementara itu Saiful Bahri selaku Branch Manager Garuda Kendari saat di temui awak media, mengatakan jika sebelum ia masuk di Sultra, Garuda pernah membuka rute di Kota Baubau dan kemudian terhenti. Selanjutnya ia melihat, ada maskapai penerbangan di Kota Baubau, yang penggunanya baik, sehingga ia coba mengusulkan untuk pembukaan rute kembali Baubau.
” Insya allah kalau tidak ada halangan, akhir maret atau awal April 2020,” kata Saiful Bahri.
Dikatakan, jenis pesawat yang akan beroperasi di baubau, ATR-72 dengan rute, Makkasar – Baubau – Kendari -, Wangi-wangi. Baubau kita setiap hari ada, kalau untuk Wangi-wangi seminggu tiga kali,” ujarnya.
Lanjut ia, katakan, Pemerintah Kota Baubau sangat mendukung pihaknya untuk membuka rute penerbangan kembali di Bandara Betoambari. ” Sangat mendukung sekali untuk pemerintah Baubau. Saya meminta perizinan siang, malamnya atau besoknya itu dirilis, jadi surat perizinannya langsung cepat, jadi tidak sampai satu hari,” ungkapnya.
Peliput: Prasetio M