BAUBAU, BP – Stok masker di sejumlah daerah mengalami kelangkaan, termasuk di Kota Baubau. Ketua DPRD Kota Baubau H Zahari meminta masyarakat untuk tetap tenang menyikapi hal ini.
Dikatakan, masyarakat harus tetap mengikuti arahan pemerintah agar tidak membesar-besarkan hal ini. Dirinya yakin, pemerintah akan mengambil langkah-langkah antisipasi untuk mencegah kelangkaan stok masker atau Hand Sanitizer (pembersih tangan).
“Seperti yang diinstruksikan bapak Presiden agar masyarakat tetap tenang, jangan terlalu panik, karena pemerintah tidak akan tinggal diam, termasuk stok master, pencuci tangan, diupayakan agar segera didistribusikan ke masyarakat,” katanya.
Selain itu akibat adanya laporan mengenai masuknya Virus Corona di Indonesia, sempat menimbulkan kepanikan masyarakat dengan memborong sejumlah bahan kebutuhan pokok. Hal ini sangat diharapkan tidak terjadi di Kota Baubau.
“Jangan sampai memborong barang kebutuhan yang lain juga,” pintanya.
Politisi Golkar ini berharap, masyarakat tetap menjaga kebersihan lingkungan dan mengupayakan tubuh tetap fit. Di samping itu, masyarakat juga harus berhati-hati dalam menyikapi isu-isu hoax seputar Virus Corona ini.
“Tetap olahraga lah, dan mudah-mudahan isu yang kadang hoax juga ini dapat dipahami masyarakat bahwa tidak seperti itu,” tandasnya.
Sementara itu, legislator lainnya Acep Sulfan meminta kepada Pemerintah Kota Baubau untuk mengambil langkah antisipasi. Salah satunya dengan membangun koordinasi bersama instansi terkait seperti Dinas Kesehatan.
” Kita berharap Pemerintah Kota atau Dinas Kesehatan sebagai leading sektor harus lebih berperan dalam mengantisipasi persoalan itu. Makanya, kita mendorong agar terus bersinergi dengan pihak terkait,” ujar Politisi Partai Gerindra itu.
Pencegahan secara komprehensif, menurut Acep, sangat diperlukan, agar penanganan corona segera ditangkal penyebarannya. Apalagi Kota Baubau merupakan daerah terbuka yang memiliki pintu masuk baik di darat, laut, maupun udara.
Peliput: Zaman Adha