WAKATOBI, BP – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Wakatobi berharap, kuota penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) khususnya pada jurusan tenaga keguruan dapat diisi oleh putra/putri asli daerah.
Saat dikonfirmasi awak media beberapa waktu lalu, Kepala Disdikbud Wakatobi La Ali Wangi mengungkapkan, dalam momentum besar penerimaan CPNS yang sementara berjalan tahapannya, cukup memberi peluang besar bagi para generasi muda asli Wakatobi untuk membuktikan potensinya dalam mengejar masa depan yang lebih baik, tentunya dengan memilih menjadi seorang PNS.
” Mudah-mudahan putra/putri Wakatobi yang sudah lulus kulia dapat mengisi peluang itu,” ungkapnya.
Menanggapi hal itu, Ali Wangi menyadari adanya kekurangan jumlah tenaga pengajar (Guru) dalam satuan lembaga pendidikan di Wakatobi. Kendati demikian, melalui penyelenggaraan penerimaan CPNS saat ini pihaknya optimis kekosongan tersebut bakal terminimalisir.
” Sehingga kami usulkan di penerimaan pegawai ini. Sekalipun tidak terpenuhi semuanya, setidaknya di penerimaan ini sudah ada kuota untuk itu,” ujarnya.
Ditambahkannya pula, pendistribusian tenaga pengajar disetiap setuan lembaga pendidikan di Kabupaten Wakatobi hampir mengalami pemerataan.
Peliput: Zul Ps