F2.4 Wakapolres Buton saat membacakan sambutan dalam upacara Hut SatpamWakapolres Buton saat membacakan sambutan dalam upacara Hut Satpam

PASARWAJO, BP – Wakapolres Buton Kompol La Umuri SH, pimpin upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-39 Satuan Pengamanan (Satpam) tahun 2020. Kegiatan tersebut digelar di lapangan Mapolres Buton, Rabu (22/01).

Selain para pejabat utama Polres Buton, Kapolsek jajaran dan seluruh personel Polres Buton, peringatan itu juga dihadiri oleh Wakil Bupati Buton Iis Eliyanti, perwakilan Forkopimda Kabupaten Buton, unsur TNI-Polri dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Buton.

Membacakan amanat Kapolri Jenderal Idham Azis, Wakapolres Buton Kompol La Umuri, mengharakan momentum HUT Satpam dapat dimanfaatkan dengan baik, juga untuk melakukan evaluasi dan introspeksi atas seluruh kinerja yang telah dilakukan selama ini.

“Jadikan momentum ini sebagai pedoman untuk upaya perbaikan dan penyempurnaan dalam rangka mengoptimalkan peran Satpam, sebagai mitra atau perpanjangan tangan Polri,” ujarnya.

Ia mengatakan, ada beberapa poin penting dan penekanan kepada seluruh personel Satpam untuk melaksanakan tugas dengan baik.

“Pertama ditegaskan, bangun koordinasi secara intensif dengan petugas kepolisian (Bhabinkamtibmas), dan Babinsa di wilayah masing-masing. Kemudian, antisipasi berkembangnya gangguan Kamtibmas,” ucapnya.

“Lalu kemudian, guna mewujudkan postur Satpam yang semakin unggul dan profesional maka diperlukan sistem manajemen SDM yang optimal, diantaranya proses perekrutan yang selektif serta peningkatan kapasitas yang berkualitas,” kata La Umuri menambahkan.

Ia berpesan kepada seluruh peserta upacara (Satpam -red) agar senantiasa meningkatkan potensi diri, baik melalui pendidikan dan latihan.

“Tingkatkan kompetensi diri baik melalui pendidikan dan latihan. Bangun komunikasi positif dengan seluruh komponen masyarakat serta tingkatkan kerjasama sinergis dengan jajaran Polri dan seluruh stakeholders lainnya dalam memelihara stabilitas keamanan dilingkungan kerja,” tutupnya.

Peliput: Asmaddin

Visited 1 times, 1 visit(s) today