F01.6 UsmanUsman

WANGI-WANGI, BP – Sebanyak 150 pengurus masjid, guru ngaji dan tokoh agama telah diberangkatkan umroh melalui program Religius dari Bupati Wakatobi dan Wakil Bupati Wakatobi, terhitung sejak tahun 2017.

Tahun ini Pemerintah Daerah (Pemda) Wakatobi kembali akan memberangkatkan sebanyak 50 orang. Terkait pemberangkatannya masih memasuki tahap persiapan lelang bagi para travel.

Ditemui beberapa waktu lalu, Kepala Bagian (Kabag) Kesra Sekertariat Wakatobi Usman mengatakan, penilaian telah dilakukan sejak Desember 2019, saat ini telah dikeluarkan SK Bupati tentang jumlah dan nama-nama yang akan diberangkatkan berdasarkan hasil tim penilaian mulai dari tingkat kecamatan hingga kabupaten.

“Jadi tim penilainya itu berjenjang, dari Kecamatan dinilai, dan tingkat Kabupaten memverifikasi dari delapan kecamatan itu, setelah itu dibuatlah SK Bupati,” ujarnya.

Dijelaskan, kini tahapan Program Wakatobi Religius ini masih menunggu hasil kerja pihak Bagian Pengadaan yang sementara mengurus administrasi untuk lelang. Anggaran yang disiapkan lebih dari Rp 1 miliar melalui APBD.

“Tidak bisa kita langsung menunjuk travel, dia harus lelang dulu, jadi travel-travel silahkan mendaftar, kalau sudah dilelang secara online, setelah ada pemenang maka ia akan mengeluarkan rekomendasi yang 50 orang ini mengurus visa, karena di Migrasi itu tidak bisa melayani kalau belum ada rekomendasi dari travel,” jelasnya.

Selain itu, pihaknya berharap agar pengurus mesjid serta guru ngaji dan tokoh umat Islam telah diberangkatkan dapat meningkatkan prestasi-prestasinya, sehingga mampu menjadi corong di masyarakat luas.

“Kita melakukan pendekatan, agar prestasi yang telah mereka ukir sehingga mereka dapat diberangkatkan itu jangan surut, sehingga hal itu dapat menjadi contoh dan corong di masyarakat sehingga mampu memotivasi para imam maupun tokoh agama yang lainnya,” tandasnya.

Peliput: Zul Ps

Visited 1 times, 1 visit(s) today